Tutorial 1 - Xara Designer Pro X

Kupas tuntas mengoperasikan Xara Designer Pro X

Tutorial 2 - CorelDraw

Kupas Tuntas mengoperasikan CorelDraw

Tutorial 3 - Mastering Ms. Offece

Kupas tuntas Aplikasi perkantoran, Micrososoft office; Ms. Word, Ms. Excel, Ms. Power Point, Ms. Access

Tutorial 4 - Perbaikan Komputer

Kupas tuntas troubleshooting hingga memperbaiki komputer

Tutorial 5 - Desain Multimedia

Mengenal desain multimedia interaktif, membuat video tutorial, desain media pembelajaran

25 July 2015

Sering dapat email tidak dikenal?, Perlu dicurigai itu Spam!

Apa Itu Spam?

Pernah dengar istilah Spam? bagi anda yang sering berkutat dengan surat elektronik (email) mungkin pernah bahkan sering menemukan pesan masuk yang kita tidak tahu dari mana asalnya. tidak itu saja email tidak dikenal ini masuk dengan interval waktu yang rutin, bahkan bisa setiap hari. Dahsyatnya, spam biasanya dikirim dalam jumlah yang banyak. Demikian kira-kira pengertian sederhana Spam. Nah, apa sih sebetulnya spam?  

Menurut Wikipedia bahasa indonesia Spam adalah penggunaan perangkat elektronik untuk mengirimkan pesan secara bertubi-tubi tanpa dikehendaki oleh penerimanya. Orang yang melakukan spam disebut spammer. Tindakan spam dikenal dengan nama spamming.

Jenis-jenis spam
Bentuk spam yang dikenal secara umum meliputi : spam surat elektronik, spam pesan instan, spam Usenet newsgroup, spam mesin pencari informasi web (web search engine spam), spam blog, spam wiki, spam iklan baris daring, spam jejaring sosial. 
Beberapa contoh lain dari spam, yaitu pos-el berisi iklan, surat masa singkat (SMS) pada telepon genggam, berita dalam suatu forum kelompok warta berisi promosi barang yang tidak terkait dengan kegiatan kelompok warta tersebut, spamdexing yang menguasai suatu mesin pencari (search engine) untuk mencari popularitas bagi suatu URL tertentu, berita yang tak berguna dan masuk dalam blog, buku tamu situs web, spam transmisi faks, iklan televisi dan spam jaringan berbagi.
Spam dikirimkan oleh pengiklan dengan biaya operasional yang sangat rendah, karena spam tidak memerlukan senarai (mailing list) untuk mencapai para pelanggan-pelanggan yang diinginkan. Karena hambatan masuk yang rendah, maka banyak spammers yang muncul dan jumlah pesan yang tidak diminta menjadi sangat tinggi. Akibatnya, banyak pihak yang dirugikan. Selain pengguna Internet itu sendiri, ISP (Penyelenggara Jasa Internet atau Internet Service Provider), dan masyarakat umum juga merasa tidak nyaman. Spamsering mengganggu dan terkadang menipu penerimanya. Berita spam termasuk dalam kegiatan melanggar hukum dan merupakan perbuatan pidana yang bisa ditindak melalui undang-undang Internet.

Menghindari Spam

Dalam kondisi tertentu spam sangat menggangu. Oleh karena itu sebaiknya anda dapat menghindarinya. bagaimana menghindari spam? dikutip dari situs belajar online gratis  berikut langkah langkahnya:
  1. Jangan merespon, menjawab, ataupun membalas e-mail dari anonymous person (email  tidak kenal)
  2.  Kalau anda memaksa membalas e-mail/unsubscribe langganan, maka spammer akan tahu bahwa e-mail anda aktif, dan spammer akan membanjiri inbox anda lebih deras lagi
  3. Jangan meng-klik link yang tidak dikenal pengirimnya
  4. Gunakan e-mail berbeda sesuai dengan kelompok penggunaan. e-mail untuk keluarga, kantor, jejaring sosial, mailing list dan email untuk daftar form online
  5. Hindari memberikan alamat e-mail pribadi ke sembarang orang, baik pada personal blog, jejaring sosial. Kalaupun terpaksa, buatlah email khusus untuk keperluan tersebut.
  6. Dan jika tetap mencantumkannya di situs gantilah tanda '@' dengan '<at>' agar terhindar dari program otomatis pendeteksi alamat e-mail contoh : belajaronlinegratis<at>yahoo.com
  7. Kalau Anda menerima spam lokal, hubungi tim khusus penanggung jawab spam nasional melalui e-mail ke abuse<at>apjii.or.id
  8. Apabila dibutuhkan pasanglah software anti-spam pada komputer seperti software MailWasher
  9. Aktifkan fitur anti-spam pada layanan e-mail, layanan online e-mail seperti yahoo, google maupun hotmail telah difasilitasi software anti-spam.
  10. Belajar dan bacalah informasi terkini mengenai perkembangan spam secara glogal di :www.spamhaus.org
Nah, lebih jauh soal spam ini ternyata ada organisasinya juga loh. coba baca ini.. 
demikian semoga bermanfaat.

24 July 2015

Ingin tahu Aplikasi Grafis Xara Designer Pro X?

Aplikasi Grafis Xara Designer Pro X
Oleh: Babay Suhendri
sumber image : www.magix.com
Seorang desainer grafis membutuhkan  alat bantu dalam melakukan pekerjaannya. aktifitas menggambar, merancang sketsa, merancang konsep visual, hingga melayout naskah (koran, majalah,  dan buku) nyaris mustahil dilakukan tanpa alat bantu. Mendesain kini tidak cukup dengan bantuan pinsil, kertas/kanvas, penggaris, drawing pen, atau menggunakan mesin gambar.  Dibutuhkan alat lebih canggih yang mampu menghitung, merekyasa, mensimulasi gambar dan mampu bekerjasama dengan alat cetak, gadget dan alat elekronik lainnya. Nah, kemampuan ini hanya bisa dilakukan oleh Komputer. Pertanyaannya, apakah cukup dengan komputer saja?
Tentu, dengan komputer saja belum cukup untuk melakukan aktifitas desain. Agar dapat digunakan mendesain komputer harus dilengkapi dengan Perangkat lunak pengolah grafis. Atau sering disebut program aplikasi grafis. Berdasarkan jenisnya, program aplikasi grafis dapat dibedakan menjadi dua. Yaitu program aplikasi grafis berbasis vektor dan program aplikasi grafis berbasis bitmap. Lebih mudah membedakannya, bila kita akan merekayasa photo, maka jenis aplikasi grafis bitmap yang dipakai. Sedangkan untuk mendesain logo, gambar, ilustrasi dan sketsa menggunakan aplikasi grafis berbasis vektor. Masih ingat tulisan saya pada pembahasan yang lalu soal desain grafis? untuk mengetahui pengertian vektor dan bitmap silahkan klik http://kreatindo.blogspot.com/2015/07/mengenal-desain-grafis.html
Saat ini ada banyak program aplikasi grafis vektor yang beredar. Seperti Corel DrawMacromedia Freehand, Adobe IlustratorMicrografx Designer, dan Xara Designer Pro X.  Sebagian dari aplikasi  tersebut sangat mudah kita jumpai buku, pembahasan bahkan tutorialnya. Sementara Xara Designer Pro X sangat sulit kita temui. Nah, bagi pengguna dan yang fanatik dengan program aplikasi grafis Xara Designer Pro X sebaiknya simak tulisan ini.
sumber image : www.xara.com
Xara Designer Pro X merupakan salah satu perangkat lunak desain grafis vektor dari sekian banyak perangkat lunak desain grafis vektor yang beredar. Program ini merupakan generasi lanjutan dari program sebelumnya, Xara Extreme Pro. Xara Designer Pro saat ini diproduksi oleh perusahaan MAGIX AG.

Berdasarkan Informasi dari situsnya www.xara.com, Xara merupakan salah satu pengembang perangkat lunak yang tertua di Inggris. Xara telah mengembangkan perangkat lunak sejak tahun 1981.
Dari Wordwise, diawali dengan pengolah kata mikro komputer, hingga Xara Designer, tercepat di dunia, dan banyak yang percaya sebagai gambar dan perangkat lunak ilustrasi terbaik di dunia. Xara telah mengembangkan berbagai macam produk yang meliputi seluruh dunia perangkat lunak penerbitan. Xara telah mempelopori banyak teknologi diambil untuk diberikan saat ini. Dari mengembangkan pertama di dunia pemeriksa ejaan (spell checker) yang dikenal dengan istilah “check-as-you-type”, untuk penghargaan penghargaan software desktop publishing, hingga ke perangkat lunak gambar pertama yang menyediakan real-time anti-aliasing dan kontrol transparansi, Xara terus berinovasi dan mengembangkan solusi teknis terkemuka.
Xara telah terlibat di Internet dari awal. Xara Networks, anak perusahaan dari Grup Xara, adalah pelopor penyedia jasa layanan internet pada pertengahan tahun 1990 (kemudian dijual, tidak lagi menjadi bagian dari Xara Group). Pengembangan awal lainnya adalah Xara online, yang menyediakan layanan web (Web Service) berbasis web grafis dan add-ons efek foto secara online. Sekarang Xara melakukan sebagian besar bisnisnya melalui internet dan memiliki jutaan pelanggan online, di seluruh dunia.
Perangkat lunak ilustrasi Windows pertama Xara adalah Xara Studio, ini dilisensikan untuk Corel dan didistribusikan selama bertahun-tahun sebagai CorelXARA. Sekarang kembali di bawah kendali Xara. Produk ini telah ditingkatkan dan diluncurkan kembali dan sekarang dijual dalam dua versi, Xara Photo & Graphic Designer dan Xara Designer Pro, dan juga membentuk basis untuk Xara Web Designer.
Xara bermarkas di rumah bersejarah, Gaddesden Place, di Inggris, sebelah Utara London. Di tempat ini dapat ditemukan rincian dari banyak produk yang dikembangkan sejak tahun 1981.
Pada bulan Januari 2007 Xara diakuisisi oleh MAGIX AG, dan sekarang beroperasi sebagai anak perusahaan yang dimiliki sepenuhnya. MAGIX adalah penyedia internasional terkemuka perangkat lunak berkualitas tinggi, layanan online dan digitalconten untuk komunikasi multimedia. Sejak tahun 1993, MAGIX telah mengembangkan teknologi terkemuka untuk pembuatan, editing, manajemen dan penyajian foto dan grafis, video dan musik. Secara internasional, MAGIX beroperasi dari cabang-cabang di Amerika Serikat, Kanada, Inggris, Jerman, Perancis, Italia, Spanyol dan Belanda. Berbagai produk ditargetkan terhadap orang awam dan para profesional dan melampaui jangkauan PC untuk menyertakan aplikasi online dan mobile terintegrasi.
Menurut angka penjualan ritel, MAGIX memimpin di sektor software multimedia di pasar Eropa yang paling penting, dan merupakan salah satu pesaing yang paling sukses di Amerika Serikat. Lima belas tahun keberadaan pasar serta seribu penghargaan di seluruh dunia bersaksi untuk daya perusahaan inovasi.
Xara Designer Pro X adalah solusi tercepat dan paling lengkap di dunia untuk desain grafis dan web profesional. Program pemenang penghargaan multi-award ini dirancang khusus dengan kebutuhan pengguna rofesional dalam pikiran dan mulus menggabungkan semua fitur kinerja tinggi yang diperlukan untuk desain canggih. Kontrol intuitif memastikan hasil yang optimal dalam waktu singkat.
Xara Designer Pro X menggabungkan memiliki fitur sebagai berikut :
1.       Desain grafis ilustrasi
2.       Layout halaman
3.       Desain web
4.       Editing gambar
5.       Desain 3D animasi
6.       Presentasi & Web
7.       Mengedit teks

Agar lebih jelas anda bisa menyimak beberapa video tutorial Xara Designer Pro X berikut :
Selamat menikmati, Semoga bermanfaat..
(c) Copyright 2015

23 July 2015

Mengenal Desain Grafis

Mengenal Desain Grafis
oleh : Babay Suhendri

Sumber : www.posdesain.com
Pernah atau mungkin sering dengar istilah desain grafis? atau mungkin juga kita sering melakukan aktifitas  desain grafis. tapi tidak pernah tahu apa sesungguhnya desain grafis itu?. Desain grafis memang lebih kental dengan aktifitas praktis namun tidak ada salahnya kita mengenal sedikit teori tentang desain grafis. nah, berikut ulasannya:
Desain grafis adalah suatu bentuk komunikasi visual yang menggunakan gambar untuk menyampaikan informasi atau pesan seefektif mungkin. Dalam desain grafis, teks juga dianggap gambar karena merupakan hasil abstraksi simbol-simbol yang bisa dibunyikan. desain grafis diterapkan dalam desain komunikasi dan fine art. Seperti jenis desain lainnya, desain grafis dapat merujuk kepada proses pembuatan, metoda merancang, produk yang dihasilkan (rancangan), atau pun disiplin ilmu yang digunakan. (www.wikipedia.com)
Seni desain grafis mencakup kemampuan kognitif dan keterampilan visual, termasuk di dalamnya tipografi, ilustrasi, fotografi, pengolahan gambar, dan tata letak.
Dalam penyampaian informasi dan komunikasi, gambar grafis sudah merupakan kebutuhan pokok pada era teknologi Informasi dewasa ini. Sejak diperkenalkannya sistem GUI (Graphical User Interface), kebutuhan akan teknologi grafis semakin meningkat. Perintah-perintah pada program aplikasi sekarang ini banyak menggunakan ikon atau toolbox secara visual sebagai pengganti menu atau perintah yang berbasis command line (teks).
Pada pembuatan media informasi digital seperti halnya website, eksistensi grafis sudah menjadi suatu keharusan, bahkan sudah menjadi hal yang konvensional jika dalam suatu website hanya terdapat grafis tanpa adanya animasi. Baik animasi berbasis grafis maupun berbasis suara. Tidak dapat dipungkiri lagi, grafis yang menarik telah menjadi tolak ukur kualitas suatu program aplikasi atau website. Hal tersebut menimbulkan perang urat syaraf antar produsen software, terutama perusahaan yang bergerak dalam bidang desain grafis, sehingga bermunculan software-software berbasis grafis dengan fitur-fitur (fasilitas) yang canggih, mudah dalam pengoperasian, menarik, dan compatible.
Dalam desain grafis, desain dibagi menjadi dua kelompok, yakni desain Bitmap dan Vektor. Grafis desain bitmap dibentuk dengan raster/pixel/dot/titik/point koordinat. Semakin banyak jumlah titik yang membentuk suatu grafis bitmap berarti semakin tinggi tingkat kerapatannya. Hal ini akan menyebabkan semakin halus citra grafisnya, tetapi kapasitas filenya akan semakin besar.
Ketajaman warna dan detail gambar pada tampilan bitmap bergantung pada banyaknya pixel warna atau resolusi yang membentuk gambar tersebut. Hal ini berkaitan erat dengan kemampuan monitor dan VGA (Video Graphic Adapter) yang digunakan. Jika gambar tampilan bitmap yang beresolusi tinggi ditampilkan pada monitor beresolusi rendah akan mengakibatkan gambar terlihat kasar, bahkan akan terlihat kabur berbentuk kotak-kotak (juggy) jika dilakukan per­besaran gambar. Satuan ukuran grafis jenis bitmap adalah dpi (dot per inch) yang ber­arti banyaknya titik dalam satu inci.
Program aplikasi grafis yang berbasis bitmap antara lain Adobe Photoshop, Corel Photopaint, Microsoft Photo Editor, dan Macromedia Fireworks. Semuanya menawarkan kemudahan dan kelengkapan fiturnya.
Selain grafis jenis bitmap, ada grafis jenis vektor yang merupakan perkembangan dari sistem grafis bitmap (digital). Grafis ini tidak bergantung pada banyaknya pixel penyusunnya dan kondisi monitor karena tampilan vektor tersusun atas garis-garis. Tampilan akan terlihat jelas meskipun dilakukan pembesaran (zooming).
Penggunaan titik-titik koordinat dan rumus-rumus tertentu dapat menciptakan bermacam-macam bentuk grafis. seperti lingkaran, segitiga, bujur sangkar, dan poligon. Dengan demikian pemakaian grafis vektor akan lebih irit dari segi volume file, tetapi dari segi pemakaian prosesor akan memakan banyak memori.
Kehalusan gambar grafis vektor tidak bergantung pada ukuran dpi. tetapi pada output device, seperti monitor dan printer. Semakin canggih output device yang digunakan, semakin halus grafis yang tampak.
Program aplikasi grafis yang berbasis vektor antara lain Corel DrawMacromedia Freehand, Adobe IlustratorXara Designer Pro X dan Micrografx Designer. Aplikasi grafis berbasis vektor inilah yang kini marak digunakan untuk berbagai macam keperluan desain, terutama pada bidang percetakan.
Berdasarkan batasannya, desain grafis pada awalnya diterapkan untuk media-media statis, seperti buku, majalah, dan brosur. Sebagai tambahan, sejalan dengan perkembangan zaman, desain grafis juga diterapkan dalam media elektronik, yang sering kali disebut sebagai desain interaktif atau desain multimedia.
Batas dimensi pun telah berubah seiring perkembangan pemikiran tentang desain. Desain grafis bisa diterapkan menjadi sebuah desain lingkungan yang mencakup pengolahan ruang.
Berdasarkan kegunaannya, software desain grafis dibagi menjadi beberapa kategori. Yaitu: Desktop PublishingWeb DesignAudio Visual, dan Rendering 3 Dimensi. Berikut tabel daftar software berdasarakan kategori pemanfaatannya :
Daftar Software Berdasarakan Kategori
No
Kategori
Desktop Publishing
Web Design
Audio Visual
Rendering 3 Dimensi
1
·         Adobe Photoshop
·         Adobe Illustrator
·         Adobe Indesign
·         Coreldraw
·         GIMP
·         Inkscape
·         Adobe Freehand
·         Adobe image   ready
·         CorelDraw
·         Adobe Page Maker
·         Paint Tool SAI
·         Xara Designer x Pro
·         Adobe Dreamweaver
·         Microsoft Frontpage
·         Notepad
·         Adobe Photoshop
·         Adobe After   Effect
·         Adobe Premier
·         Final Cut
·         Adobe Flash
·         Ulead Video Studio
·         Magic Movie Edit Pro
·         Power Director
·         3D StudioMax
·         Maya
·         AutoCad
·         Google SketchUp
·         Light Wave
·         Blender
·         Softimage
Desain Grafis merupakan bidang profesi yang berkembang pesat sejak revolusi Industri (abad ke-19) saat di mana informasi melalui media cetak makin luas digunakan dalam perdagangan (poster dan kemasan), penerbitan (koran, buku dan majalah) dan informasi seni budaya. Perkembangan bidang ini erat hubungannya dengan meningkatnya kesadaran akan manfaat yang dapat dipetik dari kejituan penyampaian informasi pada masyarakat.
Saat ini peranan komunikasi yang diemban makin beragam: informasi umum (information graphics, signage), pendidikan (materi pelajaran dan ilmu pengetahuan, pelajaran interaktif pendidikan khusus), persuasi (promosi) dan pemantapan identitas (logo, corporate identitybranding). Munculnya istilah “komunikasi visual” sebenarnya juga merupakan akibat dari makin meluasnya media yang dicakup dalam bidang komunikasi lewat bahasa rupa ini: percetakan/grafika, film dan video, televisi, web design dan CD interaktif. ( www.dgi-indonesia.com )

Sumber : 

20 July 2015

Hoby main yang dibayar

Dialog ringan dengan Apoy Band Wali Oleh : Babay Suhendri

Tugas malam ini, Jumat 15 Mei 2015 akan sangat melelahkan. Setelah 2 hari lalu saya menyelesaikan tugas sebagai Organizing Comitee (Panitia Pelaksana) Musda XIII KNPI Kab. Serang.

Perjalanan pun dimulai dari "rumah perjuangan", tempat dimana saya tinggal menuju bandar udara Internasional Soekarno Hatta. membutuhkan waktu 1,5 jam dengan jarak tempuh sekitar 70km untuk sampai ke bandara.

kali ini diantar oleh Mang Rombeng, kawan yang selalu saya mintai tolong untuk antar ke bandara.

Setibanya di Terminal 2F saya langsung menuju ke Layanan Garuda untuk mencetak tiket yang sudah dipesan online. Cukup dengan menunjukkan kode booking dari sms yg telah diterima di hp saya. kemudian pencetakan dilakukan oleh petugas secara cekatan, lembaran tiketpun saya terima. lalu saya bergegas masuk ke ruang keberangkatan.

Setelah melewati petugas pemeriksaan, sayapun langsung menuju layanan Boarding Pass untuk mencetak kartu boarding (sebagai tanda terdaftar dalam penerbangan). kemudian proses dilanjutkan menuju ruang tunggu pesawat, kali ini di Gate F6.

Menunggu (boarding) memang pekerjaan yang membosankan. Tapi masih lebih beruntung daripada meskapai penerbangan tetangga yg suka delay. meski harus pindah ke Gate F4 untuk menuju pesawat, boarding pun dibuka kurang lebih jam 23.25.. tidak jauh dari yang dijadwalkan.



Sambil mendengarkan Petugas mengumumkan agar penumpang segera memasuki pesawat GA640 tujuan Ambon, saya menuju ke toilet. pada saat menuruni tangga, saya berpapasan dengan orang yang wajahnya pernah saya kenal. Saya tidak yakin apakah yang saya lihat adalah Apoy gitaris Band Wali. Karena begitu cepat, sy pikir "ya sudah lah.."

Selesai buang air kecil saya langsung menuju antrian. betul saja, disana saya jumpai Faank vokalis grup band Wali. sayapun beranikan diri menyapanya, "Faank ya..?". "betul", Faank menjawab sambil tersenyum. lantas saya spontan memintanya, "boleh ambil gambar..?". faank menjawabnya "nanti saja ya, ga enak lagi antri.."

Mendengar jawaban Faank vokalis grup band Wali itu sayapun secara responsif menjawab, "oww.. ok!, gapapa..". sayapun mengambil posisi antrian untuk pemeriksaan terakhir.

Setelah petugas merobek kartu boarding pass, sayapun menuju eskalator untuk turun menuju shelter, bus yang mengantar penumpang dari gedung bandara menuju ke pesawat.

lagi-lagi situasi kerumunan menyulitkan saya untuk sekedar foto-foto. sambil berfikir "malu juga sama kawan saya pak Akhmad Supriyatna soal berfoto dengan artis ini..",
akhirnya saya mengurungkan niat untuk berfoto dengan vokalis Band Wali.

Antrian (yang tidak tertib) pun terjadi di pintu masuk shelter bus. Saya harus berhimpitan dengan bodyguard artis. Namun demikian akhirnya sampai juga menaiki bus meski harus berdiri.

Di dalam bus, tidak disangka-sangka dihadapan saya persis, ada Apoy gitaris wali. Eitt.. tunggu dulu, jangan bayangkan saya histeris seperti ABG saat ketemu pujaannya. Saya cukup nampu mengendalikan emosi.. bahkan saya berfikir, dalam situasi ini mereka sama dengan saya. satu bus, dan satu pesawat kelas ekonomi..

Entah siapa yang salah tingkah, saya atau Apoy dalam posisi berhadapan itu. Akhirnya saya berinisiatif untuk memulai obrolan. "Mau konser kemana..?" tanya saya. "ke Pulau Seram", Apoy menjawab sambil memastikan ke asistennya. "Oh.., oya suka kunjung ke Rangkasbitung..?", saya tanya basa basi. "lama juga saya tidak kesana.." jawabnya.

Obrolan kecil antara saya dengan Apoy gitaris Wali pun terjadi, mulai dari bahasan soal Rangkasbitung hingga pasar Rau.

Menutup perbincangan itu, saya sedikit berbisik ke Apoy. "Topinya bagus, masih ada lagi ga..?" saya bertanya sambil "ngarep" topi bertuliskan "Wali" itu diberikan ke saya. "Waduh.., ga ada lagi ha..ha.." Apoy menjawab sambil ngakak. Seraya sayapun ketawa. "ha..ha.., mbo ya kalo sama fans jangan cuma lempar "vick" aja. sesekali lempar topi juga dong, pasti saya terima dah.. he..he..". saya berkelakar. (vick untuk sebagian orang menyebutnya klaber, alat untuk mencabik gitar)

Tidak begitu lama dari obrolan itu shelter bus yang kami tumpangi pun tiba di depan pesawat. satu per satu penumpang pun turun dari bus. jalan sedikit sudah sampai ke tangga naik pesawat. beginilah caranya kalo kita menuju ke dalam pesawat tidak melalui "garbarata", jembatan penghubung dari ruang tunggu menuju pesawat.

di lorong pesawat itu kami pun berpisah. Apoy, Faank dan kawan-kawannya duduk persis bersebelahan dengan kelas bisnis. sementara saya jauh di belakang di kursi 44A. ya, dua baris jaraknya dari ekor pesawat.

tidak lama saya duduk di kursi itu, seorang ibu menegur saya. dengan logat Ambonnya yang kental mengatakan "bapak.., bolehkah saya be'rtukar kursi?. bapak bisa duduk di kursi 44J, dan saya duduk di kursi bapak. ya agar saya bisa duduk be'rsama keluarga. mohon maaf, khawatir bapak te'rganggu.." ibu itu bicara dengan santun sambil sesekali melirik ke anaknya usia 5 tahunan yang tampak berkebutuhan khusus. Akhirnya saya pun pindah kursi.

Benar saja yang disampaikan ibu anak itu. selang beberapa saat anak itu mengerang, bahkan berteriak-teriak dengan ucapan yang tidak begitu jelas. sepertinya sedang berkomunikasi. sementara itu ibunya mencoba memahami apa yang diinginkan anaknya. dari seberang anak itu duduk, saya melihat dari paras wajahnya memang jelas anak itu mengalami Tuna Grahita. (soal Tunagrahita ini tidak saya ceritakan panjang. cari di om Google aja ya..)

Situasi pun mulai tenang saat pesawat sudah lepas landas. waktu tengah malam, suhu didalam pesawat mencapai 18 derajat celcius, membuat sebagian orang mulai kedinginan dan terkantuk-kantuk. Sementara tampak dari jendela, diluar angkasa sana cukup gelap. tidak ada pemandangan apapun.

Saat suasana dalam pesawat begitu hening, hanya pramugari yang sesekali hilir mudik memeriksa penumpang untuk memastikan kebagian selimut dan bantal. Sayapun kembali teringat kejadian di antrian boarding tadi. ya, saat ketemu dengan Apoy dkk.

Saya hanya bisa membayangkan. mereka mungkin tidak pernah meramalkan sesukses seperti sekarang. ya, mungkin mereka sama halnya dengan saya dulu saat remaja. suka bergaul, pernah di pesantren, gandrung terhadap musik, bermain band dll.

saya juga membayangkan, mungkin saja mereka dulu sama halnya dengan saya. ketika bermain musik di Chewing Gum band dengan personil saya, Deus, Nana dan Arland. ketika gandrung dengan musik Britpop, atau sesekali memainkan lagu "seek and destroy" nya Metallica, "shine" nya collective soul dll. ya, seperti halnya saya dan kawan-kawan harus latihan di studio yang selalu berpindah tergantung pada kocek. harus mengikuti dari festival satu ke festival lainnya, dari panggung ke panggung.

ya, saya membayangkan kegandrungannya terhadap musik menyatukan mereka. keseriusannya menekuni hobinya memainkan alat musik dan menyanyi bisa membuat mereka seperti sekarang.

kita bisa lihat mereka saat konser atau tayang di tv. tidak pernah tampak sedikitpun dari mereka sedang bekerja sekedar mengais rezeki. kita hanya bisa menonton mereka bermain, menyalurkan hobinya, melakukan kegandrungannya. ya, kita bisa lihat dari ekspresinya, semua dilakukan karena senang dan hobi. hobinya yang dibayar, membawa berkah bagi banyak orang.

Semoga tulisan ini bermanfaat.

Akhir tulisan diselesaikan di kamar Victory Guest Host no 204, Kota Ambon, 17 Mei 2015.

Copyright  (C) 2015 Babay Suhendri